Hasil pertandingan Bayern Munich vs Borussia Monchengladbach
Hasil pertandingan antara Bayern Munich menghadapi Borussia Monchengladbach sungguh diluar dugaan oleh pencinta bola. Bagaimana tidak, Bayern Munich yang dianggap akan memenangin pertandingan laga ini harus mengalami kekalahan tipis atas Borussia Monchengladbach dengan score 1-2. Bayern Munich yang terlebih dahulu unggul pada menit ke 18 harus menelan kekalahan setelah Mongchengladbach membalikan kedudukan pada menit ke 27 dan 31. Gol Bayern Munich diciptakan oleh Robert Lewandowski setelah mendapatkan umpan dari Thomas Muller. Sedangkan Gol dari Borussia Monchengladbach diciptkan oleh Florian Neuhaus pada menit ke 27 dan gol kedua diciptakan oleh Stefan Lainer pada menit ke 31.
Jalannya pertandingan Bayern Munich Vs Borussia Monchengladbach
Babak pertama
Pada babak pertama, Bayern Munich mencoba langsung bermain dengan pola menyerang. Skuad asuhan dari Julian Nagelsmann tampil bermain dengan tempo cepat yang menbuat pemain dari Monchengladbach kesulitan. Hingga pada menit ke 18, Bayern Munich berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu melalui gol tendangan keras dari Lewandowski yang memanfaatkan umpan dari Thomas Muller. Namun, Borussia Monchengladbach yang ketinggalan langsung berusaha untuk menciptkan gol susulan. Hingga pada menit ke 27 Monchengladbach berhasil menciptakan sebuah gol yang menyamakan kedudukan lewat gol dari Florian Neuhaus. Tidak berselang lama, Monchengladbach kembali berhasil menciptakan sebuah gol lagi lewat sundulan keras dari Stefan Lainer yang menerima umpan dari Luca Nets lewat tendangan sudut.
Bayern Munich yang ketinggalan terus berada dalam tekanan yang diberikan oleh Monchengladbach. Bahkan, saat satu menit menjelang berakhirnya babak pertama Monchengladbach hampir menciptakan sebuah gol lagi namun bola melambung tinggi diatas mistar gawang. Hingga berakhirnya pertandingan babak pertama dengan score 2-1 untuk keunggulan Monchengladbach.
Babak kedua
Bayern Munich yang ketinggalan satu gol langsung meningkatkan serangannya sejak dimulainya babak kedua. Hingga 8 menit setelah dimulainya babak kedua Marc Roca hampir saja menciptakan gol namun tendangan jarak jauh belum mengenai sasaran.
Kini giliran Jamal Musiala yang memberikan ancaman ke gawang Monchengladbach namun berhasil ditepis oleh Yann Sommer. Hingga pada menit ke 60, tendangan voli yang ditembakan oleh Lewandowski berhasil ditepis oleh Sommer dengan penyelamatan yang gemilang. Serangan serangan yang dilesatkan oleh pemain Bayern Munich membuat Monchengladbach tak berkutik. Namun tidak ada gol yang tercipta dari serangan tersebut. Hingga 6 menit menjelang berakhirnya pertandingan babak kedua Monchengladbach hampir menciptakan gol tambahan lewat Alassane Plea. Namun Sven Ulireih berhasil mengamankan laju bola sehingga tidak tercipta gol.
Hingga berakhirnya babak kedua tidak ada tambahan gol lagi untuk kedua tim yang membuat Monchengladbach meraih kemenangan atas Bayern Munich dengan score 2-1.