Kemenangan Manchester City Atas Norwich City : Skor 4-0

Pertandingan yang diadakan pada Minggu 13 februari 2022 di Stadion Carrow Road yang mempertemukan Manchester City dengan Norwich City sebagai tuan rumah.  Pertandingan yang diadakan dalam menyambut partai ke 25 liga premier 2021/2022 kemenangan sukses diraih oleh Manchester City dengan kemenangan telak dengan skor 4-0.

rDalam laga duel ini Manchester City tidak menemui kesulitan sepanjang pertandingan ini. Manchester City yang berhasil meraih kemenangan lewat tiga gol yang diciptakan oleh Raheem Sterling dan satu gol lagi yang diciptakan oleh Phil Foden.

Berkat hasil ini, Manchester City semakin mempertahankan posisi puncak klasemen Liga Premier dengan memperoleh total 61 poin dalam 25 laga pertandingan. Sedangkan Norwich City yang mengalami kekalahan harus tertahan di posisi ke 18 dengan memperoleh 17 poin yang berada pada zona degradasi.

Jalannya pertandingan Manchester City Vs Norwich City

Babak pertama

Di mulainya babak pertama, Manchester City langsung tampil bermain dengan agresif. Di sisi lain, Norwich City yang terus digempur oleh Manchester City harus berjbaku dalam mempertahankan gawangnya dari kebobolan gol. Memasuki menit ke 5, Manchester City berhasil mendapatkan peluang lewat Bernardo Silva yang menyambut umpan dari Riyad Mahrez. Namun laju bola membentur mistar gawang sebelah kiri. Di menit ke 18, kini gilirang Grant Hanley yang membentur mistar gawang.

Hingga di menit ke 31. Manchester City akhirnya berhasil membuka peluang usai Raheem Sterling membobol gawang Norwich dengan akurat. Untuk saat ini kedudukan menjadi 1-0 untuk keunggulan Manchester City. Hingga berakhirnya pertandingan babak pertama dengan skor 1-0.

Babak kedua

Babak kedua kembali dimulai, Manchester City tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menambahkan keduanya lewat aksi Phil Forden. Manchester City yang terus memberi ancaman ke gawang Norwich membuat pemain Norwich kesulitan dalam mempertahankan gawangnya. Hingga di menit ke 70, Manchester City kembali menambah gol ketiganya lewat Sterling yang berhasil mencetak gol keduanya usai menyambut umpan dari Ruben Diaz.

Di menit ke 90, Manchester City kembali mendapatkan gol keempatnya usai tendangan penalti yang berhasil ditepis oleh Angus Gunn. Namun bola yang dimuntahkan berhasil disambar kembali oleh Sterling yang membuat Manchester City sukses meraih kemenangan dengan skor 4-0.